Berita tersebut di antaranya soal peran Indonesia dalam menentukan harga minyak nabati dunia, industri kesehatan tarik investasi kecerdasan buatan, hingga harga buyback emas Antam yang turun.
Berikut rangkuman berita selengkapnya:
1. Indonesia Berperan Penting Tentukan Harga Minyak Nabati Dunia
Direktur Godrej Internasional Dorab Mistry menyatakan Indonesia menjadi titik sentral dari faktor-faktor yang menentukan harga minyak nabati dunia.
Baca berita selengkapnya di sini.
2. Pemerintah Indonesia Apresiasi Kemitraan ILO dan Indonesia di Bidang Ketenagakerjaan
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) menyampaikan apresiasi atas dukungan dan kerja sama ILO selama ini dalam bidang ketenagakerjaan.
Baca berita selengkapnya di sini.
3. Industri Kesehatan Tertarik Investasi pada Kecerdasan Buatan
Pelaku Industri kesehatan tertarik berinvestasi pada kecerdasan buatan (AI). Kecerdasan buatan bisa menjadi solusi terhadap inefisiensi yang dirasakan rumah sakit terhadap upaya penanganan pasien.
Baca berita selengkapnya di sini.
4. Total Aset Wakaf Saham Baru Capai Rp280 Juta
Kepala Divisi Pasar Modal Syariah Bursa Efek Indonesia (BEI) Irwan Abdalloh mengatakan total aset wakaf saham baru mencapai Rp280 juta sejak diluncurkan pada 2019. Menurut Irwan, target wakaf saham di Indonesia sejak awal memang untuk menyasar generasi muda, berbeda dengan negara lain yang menyasar korporasi.
Baca berita selengkapnya di sini.
5. Harga Buyback Emas Antam Turun Tipis
Harga emas batangan PT Aneka Tambang (Persero) Tbk atau Antam yang dipantau dari laman Logam Mulia, Sabtu pagi, 3 November 2023, terkoreksi dengan berada pada level Rp1,125 juta per gram.
Baca berita selengkapnya di sini.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id
(ANN)
Quoted From Many Source